Rabu, 30 Januari 2013

Sukses Itu Tidak Instan, Kisah sukses Seorang Top Ittipat

Malam Teman-teman...
Nggak terasa liburan bentar lagi selesai dan semester 2 mulai datang menghantui. Mari kita sambut dengan bahagia \(^o^)/

Hari ini entah ada setan angin apa yang membisikkan ane sehingga tergerak untuk menonton film yang berjudul Top Secret/Billioner (2011). Film ini sudah lama terabaikan didalam direktori laptopku yang sudah menumpuk. Terima Kasih sebelumnya untuk saudari Iffah Husniah yang dengan terpaksa senang hati memberikan film yang luar biasa ini.


Ngomong-ngomong ada yang pernah nonton? Atau mungkin pernah dengar nama Top Ittipat? Yang belum sempat nonton dan ketiban sial kebetulan mampir di blog ane, saya akan sedikit membahas tentang itu. Sebelumnya coba sobat tanya mbah google dulu siapa Top Ittipat.

Udah ketemu? Kalo belum derita loe ya hehe. Top Ittipat adalah pengusaha termuda di Thailand. Di Umur nya yang ke 19 dia udah berhasil jadi orang yang sukses. Wih kalau kita pasti pada sibuk kuliah dan meratapi nilai yang C atau D melulu ya  ^_^

Siapa yang pengen jadi kayak dia? Hanya orang gila mungkin yang tak mau sukses di umur semuda itu. Eits, tapi tunggu dulu! Perjuangannya tak semudah itu loh. Top Berapa kali mengalami jatuh bangun dalam membangun bisnisnya. Nggak percaya? Makanya segera nonton filmnya biar lebih jelas. Kisah Nyata seorang Top Ittipat loh. Dijamin nggak nyesel. #Promosi

Ini nah cerita singkat kehidupannya:
  • Saat usia 16, Dia adalah pencandu game online.
  • Saat usia 17, Ia putus sekolah untuk menjadi penjaja kacang.
  • Saat usia 18, Keluarganya bangkrut & meninggalkan hutang 40 juta Baht (sekitar 12 milyar rupiah)
  • Saat usia 19, Dia menciptakan cemilan rumput laut ‘Tao Kae Noi’ yg dijual di 3.000 cabang 7-Eleven di Thailand.
  • Kini, di usia 26, Ia adalah produsen cemilan rumput laut terlaris di Thailand, berpenghasilan 800 juta Baht (sekitar 235 milyar rupiah) per tahun & mempekerjakan 2.000 staf. 
Sulit kan hidupnya? Bahkan untuk mencapai kesuksesannya itu dia banyak mengorbankan hal yang berharga dalam hidupnya. Salah satunya mengorbankan wanita yang dicintainya. Tragis sekali ckckck.
 
Karena film ini pula hati pun tergerak untuk mengupdate status fb yang nggak sengaja OL  kebetulan memikat 13 orang untuk menglikenya:
 
Memang benar, kenyataannya sukses itu tidak dtg scara instan. 
Kita butuh berjuta kali gagal untuk meraihnya.
Baik itu d saat menuntut ilmu, maupun mulai bekerja.

Alay ya? Masalah buat loe? Status status gue :P
Ok kembali lagi ke topik. Jadi intinya sukses itu nggak gampang sobat. Nggak semudah membalikkan telapak tangan atau semudah membuat mi instan makanan pokok anak kost (kecuali gue). Butuh pengorbanan dan bahkan butuh luka yang menghancurkan hidup kita. Tapi tenang, "THESE TOO, WILL PASS" alias Semuanya akan segera berlalu. Karena Tuhan pasti akan melihat sebesar apa usaha yang kita lakukan untuk mencapai sukses tersebut.

Kita semua terlahir sebagai seorang pemenang. Percaya kan? Kalau ragu-ragu, mending ente balik lagi masuk ke dalam perut nyokap loe sana. Jadi percayalah kita juga akan sukses tapi tentu saja ada waktunya. (Catatan: Hal ini nggak berlaku buat loe-loe yang selalu menempel di kasur yang empuk itu).

Nih ada pesan dari Top Ittipat buat kita semua calon penerus bangsa:
 

 


Ada yang bisa baca? Pada tahu artinya? Kita berikan selamat dulu bagi yang bisa membaca dan mengartikannya *prok prok*. Bagaimana yang nggak bisa baca? Tenang ane juga nggak ngerti tulisannya. Boro-boro ngartiin bacanya aja nggak bisa hehe. Menurut Mbah Google Kurang lebih artinya begini: 
 
“Apapun yang terjadi jangan pernah menyerah, 
kalau menyerah habislah sudah.”
TOP
 
Ok, cukup sampai disini dulu ceritanya. Lanjut lagi besok ya dengan topik yang berbeda :)


4 komentar:

  1. Wah nice ini infonya gan, jujur ane suka banget nonton tuh film gan, bener2 jadi inspirasi dan penyemangat sosok Top itu...

    BalasHapus
  2. udah nontonnya :)
    memang inspiring story :)

    BalasHapus
  3. One of my favorite movie :D
    Ceritany inspiratif & bikin semangat (ง'̀⌣'́)ง

    BalasHapus
  4. reat info. thanks for sharing. Destin Condo
    Great article. This was informative. Enjoyable to read. Im looking forward to an office 2010 key or office 2010 software . office key
    Znegative ion generator reviews consumer reports
    air purifier made in germany
    meat purifier

    BalasHapus